Makanan sumber protein memang penting untuk kita ketahui karena kita tahu bahwa protein sangat bermanfaat untuk membantu proses pembentukan otot serta mampu meningkatkan kesehatan seseorang. Bagi anda yang sedang menjalani diet, selain memilih sumberkarbohidrat kompleks terbaik, anda juga harus memenuhi asupan protein yang dibutuhkan oleh tubuh setiap hari untuk mendapatkan hasil sesuai dengan yang kita inginkan. Apalagi sumber protein bisa dengan mudah kita dapatkan baik yang berasal dari nabati maupun hewani.
MAKANAN SUMBER PROTEIN TERBAIK
Jadi protein merupakan salah satu bagian terpenting saat sedang melakukan diet, adapun fungsi dari protein sendiri ketika anda diet memang sangat besar. Oleh karena itu janganlah mengesampingkan protein saat kita memutuskan untuk diet, bahkan menurut penelitian oleh pakar kesehatan, ketika kita sedang diet maka konsumsilah protein dua kali sehari untuk tetap menjaga asupan nutrisi otot kita. Nah, sumber protein terbaik tersebut bisa kita dapatkan dari beberapa bahan makanan seperti berikut ini :
- Ikan Tuna
Ikan yang satu ini memang mengandung protein yang sangat tinggi dan juga esensial yang mudah dicerna oleh tubuh, bahkan di setiap 100gram daging tuna panggang itu mengandung sekitar 24gram protein. Di samping itu ikan tuna juga mengandung magnesium, mineral selenium, niasin, potasium, serta asam lemak omega-3 yang terdiri atas EPA dan DHA sehingga sangat baik bagi kesehatan jantung.
- Daging Sapi (tanpa lemak)
Jadi daging sapi yang tanpa lemak di setiap 100gram-nya mengandung 27gram protein, selain itu daging tersebut juga mengandung vitamin B, zat besi, creatin, hormon pertumbuhan dan sebagainya. Semua nutrisi tersebut dapat membantu pembentukan jaringan otot yang bebas lemak serta mampu meningkatkan ATP. Sementara kandungan zat besinya bisa mendongkrak tingkat testosteron untuk mencegah terjadinya penimbunan lemak.
- Daging Kambing
Daging kambing juga sangat kaya akan protein, mineral, vitamin, zat besi, selenium, fosfor dan zinc. Bahkan daging kambing umumnya lebih rendah lemak dan juga lebih rendah kalori jika dibandingkan daging sapi. Akan tetapi kandungan kolesterol pada daging kambing lebih tinggi daripada daging sapi. Oleh sebab itu, sebaiknya anda mengonsumsi daging sapi secukupnya saja sebagai sumber protein anda ketika diet.
- Daging Unggas
Jadi daging unggas memang sangat tinggi protein. Oleh sebab itulah para binaraga juga sering mengonsumsinya karena daging ini sangat cocok untuk program diet termasuk untuk pembentukan otot. Akan tetapi hindarilah cara pengolahan dengan digoreng, sebab anda bisa kehilangan kandungan nutrisi yang sangat banyak. Padahal daging ini mengandung asam amino esensial, niasin, selenium, vitamin B6 serta lemak omega 3 yang sangat baik untuk kesehatan kita.
- Putih telur ayam
Telur ayam memang mengandung 12,6gram protein di setiap 100gramnya. Selain itu kandungan yang terdapat di dalamnya di antaranya seperti asam lemak omega-3, selenium, vitamin A dan B6, zinc, zat besi, asam folat dan berbagai nutrisi lainnya. Walaupun jenis protein tersebut yang lambat diserap, tapi mampu membentuk jaringan otot dengan sempurna.
- Keju Cottage
Makanan yang terbuat dari fermentasi susu ini mengandung banyak sekali protein kasein yang bersifat lepas apabila dikonsumsi secara berkala. Adapun kandungan protein di dalamnya sekitar 12gram per 100gram keju. Oleh sebab itu, keju ini sangat cocok dikonsumsi sebelum tidur untuk membantu menyuplai asupan protein selama kita tidur dan bisa mencegah terjadinya katabolik. Di samping itu keju jenis ini juga rendah lemah dan rendah kalori sehingga sangat baik sebagai pilihan makanan berprotein untuk diet.
- Kacang Hijau
Dalam 100 gram kacang hijau terkandung 7 gram protein yang sangat bermanfaat bagi tubuh kita. Di samping itu, kacang hijau juga merupakan makanan yang mengenyangkan, mencegah konstipasi dan mampu memperbaiki pencernaan. Jadi memang ada banyak sekali manfaat kacang hijau, terutama sebagai makanan sumber protein untuk diet. Sebab selain kandungannya yang banyak juga makanan ini rendah karbohidrat dan hampir bebas lemak.
Sebenarnya fungsi dari protein sendiri dalam diet memang sangatlah vital, terlebih lagi jika anda seseorang yang aktif berolahraga. Apabila anda sulit memperoleh makanan yang berprotein, maka anda juga bisa mengonsumsi snack yang berprotein. Jadi itulah beberapa informasi mengenai macam-macam sumber protein terbaik untuk diet.